Karya Bakti (Karbak) di daerah binaan, Kelurahan Karanganyar Gunung, Candisari Kota Semarang

 


Semarang. Dalam rangka menyambut HUT Korps Arhanud TNI AD Ke-77, Yonarhanud 15/DBY kembali menggelar kegiatan Karya Bakti (Karbak) di daerah binaan, Kelurahan Karanganyar Gunung, Candisari Kota Semarang. Minggu, 12/11/2023.

Adapun sasarannya karbak kali ini adalah pembersihan sepanjang aliran air gorong-gorong jalan desa. Kegiatan ini dimaksudkan untuk menciptakan lingkungan binaan Yonarhanud 15/DBY agar selalu bersih, sehat dan nyaman serta bebas dari rerumputan dan kotoran sampah.

Adapun hadir dalam acara tersebut Sekcam Candisari Bapak Ir. Suharyono, MSi kemudian Lurah Karanganyar Gunung Ibu Nurhayati Budi Wahyuningtias S.Sos MAP serta Wadanramil Tembalang Kapten Ctp Agus Salih dan diikuti oleh Anggota Babinsa serta rekan Babinkantibmas. Kegiatan karbak tersebut diikuti oleh puluhan prajurit Yonarhanud 15/DBY yang dipimpin oleh Lettu Arh Kharis.

Perwira Koordinator dalam kegiatan karbak tersebut, Lettu Arh Kharis menyampaikan bahwa hal ini merupakan bentuk kepedulian satuan Yonarhanud 15/DBY terhadap lingkungan masyarakat Desa binaan agar selalu bersih dan indah yang kebetulan lokasinya tidak jauh dari Kesatrian Yonarhanud 15/DBY “Selain itu juga memberikan edukasi gotong-royong, saling membantu dan meningkatkan kebersamaan antar warga dan khususnya antara warga daerah binaan dengan Prajurit Yonarhanud 15/DBY”.

Komentar